Tak tanggung-tanggung, untuk menggelar resepsi pernikahan di GBK, youtuber itu harus menggelontorkan uang hingga Rp 650 juta. Sayangnya ibu kandung Aurel, Krisdayanti, tidak setuju dengan ide ini.
Adik Yuni Shara itu dengan tegas tidak memberikan izin putrinya dan Atta untuk menggelar resepsi pernikahan di GBK. Penyanyi yang akrab disapa KD ini pun beralasan protokol kesehatan akan yang suit diterapkan.

"Sangat tidak mungkin untuk menjaga protokol kesehatan di zona yang begitu luas. Nggak mungkin. Saya nggak recommend," ujar KD dikutip dari Youtube Starpro Indonesia, Kamis (4/3).
(edh)