Dilansir dari Cnet, Kamis (25/2) film yang disutradarai oleh sutradara Jon Watts ini akan tayang di bioskop pada 17 Desember 2021.
Judul tersebut mengikuti serial sebelumnya yang menyertakan kata home, setelah Homecoming tahun 2017 dan Far From Home tahun 2019, dan dapat mengisyaratkan alur cerita multiverse film tersebut.
Jamie Foxx dan Alfred Molina tampaknya mengulangi peran mereka sebagai Electro dan Doctor Octopus dari film Andrew Garfield dan Tobey Maguire Spider-Man. Garfield dan Maguire juga dikabarkan akan tampil di film tersebut, meskipun ketiga seri Spidey berlatar yang berbeda.
Bos Marvel Studios, Kevin Feige, mengonfirmasi bahwa Spider-Man: No Way Home akan terkait dengan Doctor Strange in the Multiverse of Madness, yang akan rilis pada Maret 2022. Belum ada kabar apakah WandaVision akan langsung terkait dengan film Spider-Man 3, tapi Scarlet Witch alias Wanda Maximoff akan ada di sekuel Doctor Strange.
(aln)