JAKARTA - Usai dijadikan tersangka kasus video syur, Gisel dianggap tak pantas mendapat hak asuh sang putri, Gempita Nora Marten. Hak asuk Gempi sepatutnya diberikan kepada Gading Marten sebagai ayah kandungnya.
Menanggapi hal itu, Gading masih belum memberikan pendapatannya. Sementara itu, ayahnya, Roy Marten menilai hal tersebut merupakan urusan sang putra dengan Gisel.
"Itu mereka saja yang urus," kata Roy seperti dikutip dari Starpro Indonesia, Minggu (3/2/2021).
Terkait kasus yang menimpa Gisel, Roy memilih tak ingin banyak berkomentar. Aktor kawakan itu menilai semua orang pasti memiliki sisi gelap dalam hidupnya.
Baca Juga:
- Terseret Kasus Video Syur dengan Gisel, Michael Yukinobu de Fretes: Mohon Doa & Maaf
- Gisel Bicara Cinta dan Nafsu, Netizen: Sok Kalem, Sok Polos
Dia hanya berharap yang terbaik atas kasus yang menimpa mantan istri anaknya tersebut. “Doakan saja agar masalahnya cepat selesai,” ungkapnya.
Video syur Gisel beredar sejak 7 November silam. Sempat membantah, kekasih Wijin itu akhirnya ditetapkan sebagai tersangka bersama pria berinisial MYD pada 29 Desember 2020.
Polisi menyebut ibu satu anak itu mengaku sebagai pemeran dalam video 19 detik tersebut. Dalam pengakuannya, Gisel mengaku merekam aksinya itu untuk konsumsi pribadi pada 2017 di Medan.
(LID)