JAKARTA - Penyanyi Virgoun mengenang kembali pertemuan pertamanya dengan sang istri, Inara Idola Rusli. Ia mengaku bertemu dengan perempuan yang dinikahinya pada 2014 kala mengisi acara Dahsyat di RCTI.
"Waktu itu ngobrol banyak pas ketemu di Dahsyat. Dari situ gue ajakin kencan dan gue juga ajakin Reza Smash yang lagi PDKT juga sama cewek," kenang Virgoun seperti dikutip dari saluran The Leonardo, Kamis (19/11/2020).
Virgoun kemudian mengaku ingin melakukan pendekatan dengan cara yang asyik.
Baca Juga: Virgoun Dikaruniai Anak Ketiga di Tengah Pandemi Corona

Oleh sebab itu, ia mengajak Inara ke wahana bermain Dufan. Kejadian tersebut ternyata masih diingat sang istri hingga kini.
"Dia juga suka komentar tuh sampai sekarang. Gue kan enggak mau terlalu modus ya, masa mau candle light dinner. Jadi, gue ajak ke dufan karena pengen ngebangunnya fun aja," imbuhnya.
Hubungannya dengan Inara diakui Virgoun penuh tantangan. Hal tersebut lantaran sang istri memiliki tiga kakak laki-laki yang sangat menjaganya. Selain itu, agama di antara keduanya pun berbeda kala itu.