JAKARTA - Nama Adjie Notonegoro baru-baru ini ramai diperbincangkan. Ini setelah pria 59 tahun itu memutuskan untuk pindah agama menjadi seorang Kristen.
Berikut tiga fakta Adjie Notonegoro yang sekaligus paman dari perancang busana Ivan Gunawan ini:
1. Desainer Ternama
Adjie Notonegoro merupakan salah satu perancang busana ternama di Indonesia. Karyanya pernah dipakai oleh berbagai kalangan mulai dari Gus Dur, Bill Clinton, hingga Fidel Castro. Adjie juga pernah membuat busana bertajuk Batik Prada Nusantara by Adji Notonegoro pada desember 2017 lalu yang memperlihatkan kekayaan Indonesia.
Â
Baca juga: Adjie Notonegoro Ungkap Alasan Pindah Agama
2. Pindah Agama
Dikutip dari channel Youtube Melanie Ricardo baru-baru ini, Adji membuat pengakuan terkait keyakinannya saat ini. Ia mengatakan sudah berpindah agama menjadi kristen selama 3 tahun lamanya.
3. Anak Adjie Ikut Pindah Agama
Berawal dari rasa penasaran dengan apa yang dilakukan Adjie Notonegoro saat berada di gereja, kedua putranya mulai mengikuti kebaktian di gereja. Perlahan, kedua putranya mulai mengikuti kebaktian dan menikmati momen di mana mereka menyanyikan puji-pujian.
“Sampai akhirnya, mereka datang ke saya dan bilang mau dibaptis,” kata Adjie kepada Melanie Ricardo.
Baca Juga: 50 Tahun Berkarya, Indomie Konsisten Hidupkan Inspirasi Indomie untuk Negeri
Follow Berita Okezone di Google News
(kem)