Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Reuni dengan Choi Siwon, Agnez Mo: Terima Kasih ITA 2020

Lintang Tribuana , Jurnalis-Sabtu, 26 September 2020 |07:48 WIB
Reuni dengan Choi Siwon, Agnez Mo: Terima Kasih ITA 2020
Agnez Mo. (Foto: Instagram/@agnezmo)
A
A
A

JAKARTA - Dua sahabat dari dua negara berbeda ‘reuni’ di ajang Indonesian Television Awards (ITA) 2020. Agnez Mo terlihat antusias bisa kembali bertemu dengan Choi Siwon di ajang tahunan untuk insan pertelevisian Tanah Air itu. 

Siwon yang berada di Korea dihadirkan melalui panggilan video. Agnez Mo yang ada di panggung ITA 2020 langsung menyapa personel Super Junior itu. “Kita pertama kali bertemu tahun 2008 di Korea kan?" kata pelantun Coke Bottle itu. 

Namun, Siwon langsung mengoreksi Agnez. Dia mengungkapkan bahwa pertemuan pertama mereka terjadi di Negeri Jiran. “Sebenarnya, kita bertemu di Malaysia," katanya. 

Choi Siwon. (Foto: ARENA)

“Dan lucunya, setelah itu kami langsung sepanggung di Asia’s Song festival di Korea tahun 2009,” timpal Agnez. 

Choi Siwon dalam kesempatan itu tak sungkan memuji karya-karya Agnez. Dia mengaku, suka mendengarkan salah satu lagunya yang berjudul Janji-Janji. Namun, dia enggan menunjukkan kemampuannya menyanyikan lagu itu. 

“Tidak, ini di Korea. Mungkin kalau aku ke Indonesia, aku bakal mencobanya (menyanyikan lagu Agnez Mo),” ungkap aktor She Was Pretty itu. 

Baca juga: SuperM Panaskan Panggung Indonesian Television Awards 2020

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement