SEOUL - Key SHINee keluar pos militer lebih awal. Pemilik nama Kim Kibum itu sejatinya baru akan selesai wajib militer (wamil) pada 7 Oktober 2020.
Namun, Key yang saat ini tengah menjalani cuti terakhirnya sebelum selesai wamil, tak perlu lagi kembali ke pos militernya. Hal ini sesuai aturan baru militer semenjak adanya pandemi COVID-19.
"Key saat ini sedang cuti terakhir dan akan resmi keluar (wamil) pada 7 Oktober, tidak perlu kembali ke pos. Ini sesuai dengan aturan, tidak perlu kembali ke pos militer untuk mencegah penyebaran COVID-19," kata perwakilan SM Entertainment selaku agensi, seperti dilansir Soompi, Kamis (24/9/2020).
Baca Juga: