JAKARTA - Komedian Sule mengejutkan panggung Kontes Dangdut Indonesia (KDI 2020) yang digelar pada 3 Agustus 2020. Dia tiba-tiba muncul di atas panggung dan menghentikan penampilan kontestan asal Lombok, Gita.Â
Aksi Sule tersebut pun menuai protes dewan juri hingga host KDI 2020: Ruben Onsu dan Vega Darwanti. Membela diri, ayah penyanyi Rizky Febian itu mengaku, memiliki alasan menghentikan aksi panggung Gita.Â
“Saya kan PP (penguasa panggung) nih. Sebenarnya, dia sudah bagus dari penampilan dan olah vokal. Tapi, tetap ada yang kurang,” kata Sule seperti dikutip dari tayangan MNCTV, pada Senin (3/8/2020).Â
Sule mengungkapkan, dirinya kurang puas dengan tatanan rambut Gita. Namun protes komedian 43 tahun itu ditanggapi dingin oleh Ivan Gunawan. Dia menilai, tak ada yang salah dengan gaya rambut Gita yang diurai.Â
Namun komedian asal Cimahi, Jawa Barat itu tetap ngotot agar gaya rambut Gita bisa diubah lebih bagus lagi. “Tapi bisa enggak nih, sudah oke begini tapi dibuat lebih oke lagi?” ungkapnya.Â
Ivan yang awalnya duduk di meja juri pun lantas bergerak ke panggung dan meminta asistennya untuk menata rambut Gita. Setelah melewati proses penataan, rambut Gita yang awalnya terurai kemudian dikuncir ke belakang untuk memberikan nuansa elegan.
Baca juga:Â Pandemi COVID-19, Audisi KDI 2020 Digelar secara Online