Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kondisi Terkini Miing "Bagito" Usai Operasi Batu Empedu

Elga Nurmutia , Jurnalis-Selasa, 16 Juni 2020 |11:52 WIB
Kondisi Terkini Miing
Miing Bagito (Foto: Dokumen Pribadi)
A
A
A

JAKARTA - Usai melakukan operasi batu empedu, kini kondisi Miing Bagito harus istirahat total. Hal itu disampaikan oleh Anak Miing, dr. Virginia Putri Astari.

“Masih harus bedrest total sih yang jelas,” ujarnya.

Keadaannya Miing Bagito saat belum bisa banyak berkomunikasi atau bergerak, sebab masih dalam masa pemantauan dokter. Anaknya yang disapa Puput juga menambahkan, ayahnya sudah masuk proses pemulihan setelah melakukan operasi batu empedu.

Baca Juga: Operasi Batu Empedu, Miing 'Bagito': Terima Kasih Doanya

Anaknya pun menjelaskan, masih menyerahkan semua hasil lab akhir dokter mengenai kedepannya. Selain itu, dijelaskan juga bahwa Miing Bagito baru dipindahkan ruanganya.

“Kalau yang lain-lain kita masih menyerahkan semua ke hasil lab terakhir dari dokter ya bagaimana baiknya,” ujar Anak Miing Bagito.

Sebelum menjalani operasi, ayahnya Puput ini sempat mengeluh nyeri di bagian perut kanan atas. Hasil pemeriksaannya dinyatakan ayahnya mengidap penyakit baru empedu. Untuk itu diperlukanlah sebuah operasi bagi Miing Bagito.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement