LOS ANGELES - Situasi pandemi corona tampaknya tidak membuat kondisi finansial diva muda terkenal, Ariana Grande jadi sulit. Pasalnya pelantun Stuck With U ini dikabarkan baru saja membeli rumah mewah, mansion di California.

Melansir Hollywood Life, rumah baru tersebut kabarnya dibeli Ariana dengan harga USD14 juta atau setara Rp198,3 miliar. Mansion baru dara 26 tahun ini terletak di salah satu lokasi paling elit di California, kawasan terkenal Bird Streets, Hollywood Hills.
Baca Juga:
- Netizen Puji Ariana Grande Ikut Turun ke Jalan untuk Demonstrasi
- Dorce Gamalama: Saya Berhenti Jadi Sopir Raffi Ahmad jika Nagita Sudah Bosan