JAKARTA - Aktris Westny DJ dan sang suami, Wayan kini tengah berbahagia. Pasangan ini baru saja dikaruniai anak pertama yang lahir pada 20 April 2020.
Bayi berjenis kelamin laki-laki itu diberi nama I Gde Nyoman Sunkaimano Cokatanasoe dan dipanggil Kai. Potret sang bayi dan proses persalinan dibagikan Westny dalam Instagramnya.
Westny menceritakan perjuangannya melahirkan sang buah hati. Sejak 19 April malam, air ketubannya sudah pecah dan segera di bawa ke rumah sakit.
Baca Juga: Kebahagiaan Westny DJ Rayakan Nyepi Jelang Lahirkan Anak Pertama