JAKARTA - Ariel Noah mengikuti imbauan pemerintah untuk di rumah saja saat ini. Pemilik nama Nazriel Irham tersebut mecari kesibukan selama menerapkan kampanye #DiRumahAja, salah satunya ialah dengan merakit Gundam.
"Di postpone dulu manggung, habis itu banyak diam di rumah. Gue sih sudah biasa ya diam di rumah," ujar Ariel pada unggahan video di akun Instagramnya.

"Cuma khusus kali ini biar ada gunanya dikit gue diam di rumah, kayaknya mau rakit Gundam," sambungnya.
Menurut Ariel, dirinya akan menghabiskan waktu selama kurang lebih tiga hari untuk merakit satu buah Gundam. Rencananya, ia akan menjadikan Gundam rakitannya sebagai giveaway untuk penggemar.
Baca Juga:
- Rakit Gundam, Kegiatan Ariel Noah saat Social Distancing
- Pulang ke Indonesia, Krisdayanti Kaget Lihat Bandara Kosong