LOS ANGELES - Roddy Ricch masih tak tergoyahkan di puncak Billboard Hot 100 Chart. Memasuki minggu ke-13, Roddy masih memuncaki tangga lagu lewat single The Box edisi 14 Maret 2020.
Perubahan juga tak terjadi di posisi runner up. Future Feat. Drake masih nyaman di posisi 2 lewat single Life is Good. Runner up masih menjadi posisi tertinggi Life is Good sejak memasuki Hot 100 sejak 8 pekan lalu.
Tiga posisi terakhir lima besar mengalami perubahan penghuni di pekan ini. Dua Lipa lewat Don't Start Now naik 2 tingkat dari pekan lalu menjadi pemilik ranking 3, menggeser Post Malone dengan lagu Circle yang harus puas duduk di posisi 4.
Peringkat lima dihuni oleh Lady Gaga dengan single terbarunya, Stupid Love. Lady Gaga menjadi satu-satunya new entry pekan ini yang mampu masuk top 10 Hot 100 Chart.