JAKARTA - Kabar duka datang dari keluarga penyanyi Dira Sugandi. Sang ayah, Rudiatama Sugandi mengembuskan napas terakhirnya pada 18 Februari 2020, sekitar pukul 02.30 WIB.
Kabar tersebut diketahui dari InstaStory suami Dira Sugandi, Elfa Zulham Warongan. Jenazah sempat disemayamkan di rumah duka di Karang Tineung Indah I No 8 Sukajadi, Bandung, Jawa Barat sebelum akhirnya dimakamkan.
Ketika sang ayah meninggal dunia, Dira diketahui sedang berada di Los Angeles, Amerika Serikat. Sebagai bentuk dukacita, dia sempat mengunggah foto sang ayah bersama putrinya, Savanna Azura Warongan.
Dira juga mengunggah ulang unggahan musisi dunia, Bluey Incognito yang menyampaikan belasungkawa kepada sang ayah. “Terima kasih Bluey,” kata penyanyi 40 tahun tersebut.
Baca juga: Dira Sugandi Dukung Program Subsidi Silang Bekraf dan BPJS untuk Musisi
Melalui InstaStory, Dira Sugandi kemudian mengunggah prosesi pemakaman sang ayah. “Jangan khawatir ayah. Janji, aku akan menjaga ibu dan keluarga kita. Ayah bisa istirahat sekarang, aku mencintaimu selamanya,” ungkapnya.
Dia juga mengucapkan rasa terima kasih kepada para kerabat yang telah mengantarkan ayahnya ke tempat peristirahatan terakhir. Rencananya, pihak keluarga akan mengadakan tahlilan selama 7 hari di Bandung, Jawa Barat.*
Baca juga: Ashraf Sinclair Meninggal Dunia, BCL: Semua Terjadi Begitu Cepat
(SIS)