JAKARTA - Kabar bahagia datang dari pasangan suami istri, Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty. Pasangan yang sudah memiliki empat anak ini, dikabarkan kembali diberi kepercayaan untuk menambah momongan.
Kabar bahagia kehamilan Ussy yang kelima tersebut, bahkan diungkapkan langsung oleh pasangan yang menikah pada 21 Januari 2012 ini melalui akun Youtube Channel pribadi mereka, Ussy Andhika Official. Video berdurasi 19 menit lebih itu, diketahui dibuka oleh Ussy dan Andhika dengan menceritakan awal mula keduanya mengetahui, bahwa mereka akan kembali dikaruniai satu anak lagi.
Baca Juga:
Ussy Sulistiawaty Hamil, Andhika Pratama: Kado dari Allah
Pulang dari Korea Selatan, Ussy Sulistiawaty Tak Tahu ada Virus Korona

"Malam ini tanggal 20 Januari 2020, kita lagi duduk, tadinya merencanakan buat planning ngerayain wedding aniversary kita besok yang ke-8, hahaha," ujar Andhika saat membuka video tersebut.
"Tapi ternyata kita dikasih surprise yang bikin kita dari tadi enggak berhenti ketawa, enggak berhenti senyum. Kadonya langsung dikirim dari Allah haha," sambungnya.
Andhika menceritakan bahwa sebelum mengetahui kehamilan istrinya, dirinya yang kala itu tengah salat, sempat mendengar teriakan sang istri dari kamar mandi. Usai Andhika salat, Ussy langsung memberikan hasil testpack yang berisi dua garis merah, yang menandakan bahwa dirinya kembali positif hamil.