JAKARTA - Mengagumi seorang selebriti atau public figure memang terbilang wajar. Namun segelintir orang menunjukkan perilaku tak lazim demi mendapatkan perhatian idolanya. Menguntit hingga mengganggu kehidupan pribadi sang idola menjadi hal yang kerap terdengar.
Baca Juga: Alasan Chand Kelvin Tak Polisikan Fans Halu yang Menerornya
Salah satu contoh yang belum lama ini muncul adalah penggemar Chand Kelvin yang mengaku istri sebagai istri sang aktor. Perempuan bernama Reina itu dengan berani memaki Dinar Candy karena sempat foto dengan Chand Kelvin.

Ternyata, Dinar Candy bukan satu-satunya orang yang pernah diganggu Reina karena kedekatannya dengan Chand. Kepada Okezone, Chand Kelvin membeberkan jika perilaku penggemar yang menganggapnya kekasih itu sudah setahun belakangan terjadi.
"Tindakannya hanya blokir nomor saja dan enggak mau ribut-ribut waktu itu. Tapi saat muncul ke publik dan takut nama baikku tercoreng jadi minta klarifikasi dari pihak dia," kata Chand saat dihubungi melalui telefon, Kamis (3/10/2019).

Keluarga Reina menjelaskan jika perempuan tersebut mengalami gangguan jiwa. Ia begitu menyukai Chand sampai melakukan tindakan berani tersebut.
"Karena dibilang ada gangguanm saya mau marah gimana? Paling hanya menyarankan agar dia (Reina) jangan pegang handphone karena takut terulang lagi kejadian ini," sambung Chand.