Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dilantik Jadi Anggota DPR, Penampilan Krisdayanti Banjir Pujian

Vania Ika Aldida , Jurnalis-Selasa, 01 Oktober 2019 |10:27 WIB
Dilantik Jadi Anggota DPR, Penampilan Krisdayanti Banjir Pujian
Krisdayanti (Foto: Instagram @krisdayantilemos)
A
A
A

JAKARTA - Penyanyi Krisdayanti masuk ke jajaran artis yang berhasil melaju ke Senayan sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Jelang pelantikannya, Krisdayanti membagikan foto-fotonya melalui Instagram, Selasa (1/10/2019).

Dalam foto pertama, pantulan Krisdayanti di cermin tampak paripurna. Ia tampil dalam balutan kebaya bernuansa merah dipadukan dengan kain batik yang menampilkan kesan mewah khas Indonesia.

Baca juga: Krisdayanti Rela Habiskan Ratusan Juta demi Kualitas

Krisdayanti

Riasan wajahnya juga sangat cocok dengan gaya busananya. Apalagi rambut sang pelantun Mahadaya Cinta itu disanggul rapi. Membuat citra anggunnya makin terpancar.

Krisdayanti menuliskan keterangan yang menyertai fotonya,"Bismi-llahi ar-rahmani ar-rahimi dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyanyang," tulis Krisdayanti.

Unggahan foto Krisdayanti yang tampil dengan kebaya merahnya langsung menuai beragam komentar dari para netizen. Banyak dari mereka yang memuji kecantikan istri Raul Lemos tersebut.

Baca juga: Kata Anak soal Isu Keluarga Soraya Haque Pindah Agama

Krisdayanti

Presenter Donna Agnesia pun ikut memuji penampilan Krisdayanti dan mengucapkan selamat atas keberhasilannya melenggang sebagai wakil rakyat.

"Cantiknya mimi @krisdayantilemos. Selamat ya & semoga amanah dan berkah menjadi wakil rakyat. Amin," tulis Donna.

Miss Universe Indonesia 2013, Whulandary juga tak ketinggalan memberikan pujiannya kepada sang diva Indonesia itu. "Cantik sekali mimi, congratulations mimi," tulisnya.

Ada juga yang pangling dengan penampilan Krisdayanti dalam foto itu, "Pangling mi @krisdayantilemos cantik," tulis seorang netizen.

(sus)

(kem)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement