BANDUNG – YouTuber Andovi da Lopez ikut mengambil peran dalam Dilan 1991. Dalam film bernuansa romansa remaja ini, Andovi berperan sebagai pasangan Milea di masa depan.
Baca Juga: Gala Premiere Dilan 1991 Dibanderol Rp10.000, Ini Detailnya!
Saat menyaksikan perannya di gala premiere film Dilan 1991, perasaan yang tak umum ternyata dialami pria yang akrab disapa Dovi ini. Bukan merasa bangga atas akting sendiri, Andovi justru mengaku sebal hingga benci saat melihat wajahnya di film tersebut.
“Pas muka gua muncul gua benci sama diri gua sendiri. Dalam hati gue, ‘Ini siapa sih ganggu cerita aja,’” ujar Andovi da Lopez, ditemui sesusai gala premiere Dilan 1991.

Masih tak menyangka dilibatkan dalam film Dilan 1991, Andovi pun tak berani untuk menilai aktingnya sendiri. Hanya satu yang YouTuber 25 tahun ini simpulkan, yakni bahwa kehadirannya di film Dilan 1991 merusak kisah cinta terbaik se-Indonesia.