JAKARTA - Nama mantan muncikari artis, Robby Abbas, kini kembali tersorot usai artis Vanessa Angel diduga terlibat dalam kasus prostitusi online. Aktris 27 tahun tersebut diketahui tertangkap tengah berada di sebuah Hotel di kawasan Surabaya, Jawa Timur, pada Sabtu 5 Januari 2019, bersama pria yang bukan suaminya.
Soal tarif kencan singkat bersama Vanessa Angel yang mencapai harga Rp80 juta, Robby Abbas selaku mantan muncikari menganggap wajar hal tersebut. Sebab semakin populernya seorang artis, maka akan semakin mahal pula tarif kencannya.
"Nanti kalau saya bilang kemahalan, dibilang apa hak lu untuk bilang gue kemahalan. Jadi biarin saja. Yang terbentuk sekarang sudah terbentuk, biar masyarakat yang menilai benar atau tidaknya. Kalau dari aku sih sudah sewajarnya," ungkap Robby Abbas saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (11/1/2019).

Baca juga: Foto Bugil Vanessa Angel Ramai Diberitakan Media Malaysia
"Soal harga kita enggak bisa matokin. Semakin artis itu populer, semakin dia bisa mencetak harganya dia sendiri dengan nama besarnya dia," timpalnya.