LONDON โ Miley Cyrus baru saja merilis single terbarunya, Nothing Breaks Like A Heart, bersama Mark Ronson di London pada Jumat (7/12/18). Tetapi, bukan itu yang menjadi perhatian publik akhir-akhir ini, melainkan keberaniannya untuk tidak menggunakan bra ketika mempromosikan lagunya.
Baca Juga: Diterpa Kabar Putus, Miley Cyrus dan Liam Hemsworth Malah Liburan Bersama
Lewat unggahannya di Instagram, Miley memperlihatkan foto dan videonya saat mempromosikan Nothing Breaks Like A Heart di London. Dari foto dan video itu dapat dilihat jika tunangan Liam Hemsworth ini tak mengenakan bra.
Miley memilih hanya menutupi tubuh indahnya dengan kaos turtleneck hitam. Mantel berbulu yang ia kenakan tak cukup untuk menutupi fakta bahwa ia tidak mengenakan bra.
Mengutip metro.co.uk, Minggu (9/12/2018), Miley dan Mark mempromosikan lagu kolaborasi baru mereka di Capital FM. Berbicara kepada Roman Kemp, Mark mengungkapkan bahwa dia membuat tato sebagai penghargaan untuk lagu baru mereka.
Lalu Miley memberikan candaan dan mengatakan, โDia adalah partner promosi terbaik. Kalian tahu biasanya aku yang paling all out melakukan promosi."
Bangga dengan tato barunya, Mark menjelaskan,โAku sempat berpikir, ketika akhirnya nanti aku menulis lagu yang bagus, aku akan membuat tato di lenganku dan lagu dengan Miley ini, aku merasa layak untuk dijadikan sebuah tato."
Baca Juga: Lama Tak Terdengar Kabar, Risty Tagor Punya Anak Lagi?
Terhitung sudah lebih dari setahun sejak Miley merilis album terakhirnya, "Younger Now". Selama setahun terakhir, Miley lebih banyak menghabiskan waktu dengan keluarganya.
Baca Juga: 50 Tahun Berkarya, Indomie Konsisten Hidupkan Inspirasi Indomie untuk Negeri
Follow Berita Okezone di Google News
(LID)