JAKARTA – Aktris cantik Ariel Tatum sepertinya sudah move on dari sang mantan, Ryuji Utomo. Hal tersebut bisa terlihat saat Ariel mengucapkan selamat kepada Ryuji dan sang kekasih, Shabrina Ayu yang resmi bertunangan.
Baca Juga: Pasrah, Sule Pilih Maafkan Selingkuhan Istrinya
Ucapan tersebut ada dalam kolom komentar Ryuji, dimana pesepak bola itu tengah mengunggah sebuah foto bersama Shabrina Ayu. Caption bertuliskan, “She said yes,” pada 3 Oktober 2018 ini menandakan jika pasangan ini akan segera berlanjut ke arah pelaminan.
“Congrats,” komentar Ariel yang disusul dengan emote love. Kemudian, menanggapi ucapan tersebut, Ryuji pun lantas membalas dengan ucapan terima kasih.
Melihat dua mantan yang menjalin hubungan baik, tentulah patut diapresiasi. Para netizen yang juga memberikan pujian atas kebesaran hati bintang film Oh Baby itu.
“Rasanya gimana kak saat nulis itu kemudian dikirim?”tulis Devio77.
“Semangat ya Riel, fokus aja sama kehidupan kita. Gua bangga sama lo,” sahut Fandifahardian.
Sepak terjang seorang Ryuji Utomo bersama para wanita cantik memang bukan isapan jempol semata. Sebelum memutuskan untuk bertunangan dengan Shabrina, deretan aktris cantik pernah dikabarkan berpacaran dengan Ryuji.
Baca Juga: Dampak Kebohongan Ratna Sarumpaet, Atiqah Hasiholan Diserbu Netizen
Sebut saja Yuki Kato yang pernah menjalin cinta dengan atlet tampan tersebut. Kemudian tidak lama berselang ada nama Ariel Tatum yang sempat berpacaran hampir satu tahun dengan Ryuji.
(LID)