Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Road To Kilau Raya MNCTV 2018 Siap Goyang Kota Lampung

Hana Futari , Jurnalis-Senin, 24 September 2018 |01:07 WIB
Road To Kilau Raya MNCTV 2018 Siap Goyang Kota Lampung
Kilau Raya MNCTV (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA – Road to Kilau Raya MNC TV 2018 kini sampai di Kota Lampung. Hari ini, Minggu (23/9/2018) sederet artis papan atas dihadirkan untuk menghibur masyarakat Lampung. Acara ini sendiri akan digelar di Lapangan Enggal yang terletak di Jalan Sriwijaya no.21, Kota Bandar Lampung, lampung.

Cita Citata, Siti Badriah, Janeta Janet, Wika Salim, Cak Sodiq, Tasya Rosmala, Jihan Audy Mahesya, Fanni Vanilla, Aermada, Calvyn RPH, onnie Nurlita, Bebizie, Trio Macan dan Dian Sastra akan menghibur penonton dengan aksi menyanyi dan bergoyang. Mereka akan membawakan sejumlah lagu hits yang pastinya sudah akrab ditelinga para penonton yang hadir.

Baca Juga: Intip Daftar Tarif Prostitusi Artis yang Sempat Beredar

Kilau Raya MNCTV

Selain itu, ada pula penampilan ektrim dari master Limbad yang akan memperlihatkan atraksi menegangkan. Sementara itu, acara ini sendiri akan dipandu oleh Melaney Ricardo, Andhika Pratama dan Dede Sunandar.

Acara Road to Kilau Raya (RTKR) MNC TV 2018 ini akan dibuka pukul 19.00 WIB. Selain penampilan dari para penyanyi, berbagai games seperti games acak nada, games jujur atau subur pun akan diadakan di acara ini. Games tersebut akan melibatkan para artis seperti Cita Citata dan Rizal Armada dengan beberapa penonton yang terpilih. Yang tak kalah seru, ada battle dance Goyang Dayung yang menjadi tren setelah ditunjukkan oleh PresidenJoko Widodo di upacara pembukaan Asian Games 2018, 18 Agustus lalu.

Antusiasme masyarakat Lampung sudah mulai terasa. Sebelum acara berlangsung, di malam kemarin, para masyarakat mulai berhamburan ke lokasi acara. Mereka pun mulai bertanya-tanya mengenai siapa saja artis yang akan dihadirkan di acara ini. Antusiasme yang besar ini pun membuat Director MNCTV, Endah Hari Utari termotivasi untuk membuat acara serupa.

“Melihat kesuksesan dan animo masyarakat di kota-kota sebelumnya, kali ini MNCTV Road to Kilau Raya menyambangi dan menghibur warga Bandar Lampung. Kami bertekad untuk mengulang kesuksesan yang sama dengan menyelenggarakan acara serupa di titik lokasi. Semoga acara ini dapat memberikan alternatif suguhan berkualitas dan mendekatkan kami dengan pemirsa setia MNCTV,” ujar Director MNCTV, Endah Hari Utari, seperti rilis yang diterima Okezone, Minggu (23/9/2018).

Panggung Kilau Raya

Baca Juga: Rambut Lurus Anak Ayu Ting Ting Mendadak Jadi Perhatian

Sebelumnya, Road To Kilau Raya MNC TV 2018 telah dilangsungkan di beberapa kota lainnya yaitu Surabaya, Pekalongan, Karawang, Pati, Purwokerto hingga ke Garut Jawa Barat. Acara ini sendiri diselenggarakan sebagai bentuk menyambut hari ulang tahun MNC TV yang jatuh pada 20 Oktober mendatang. Acara ini rutin diselenggarakan sebulan sekali di kota berbeda selama setahun.

(edi)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement