Sementara itu, posisi ketiga ditempati oleh Iis Dahlia dengan lagu Tak Mampu Membencimu yang naik tiga posisi dari pekan sebelumnya. Peningkatan posisi juga dialami oleh Zaskia Gotik yang juga naik tiga peringkat. Selain itu, lagu berjudul Ke Lain Body juga mengalami peningkatan meski hanya satu posisi.
Berbanding terbalik dengan tiga lagu di atas, tiga lagu berikut ini malah mengalami penurunan posisi. Sebut saja, Tak Sanggup Lagi milik Dinda Permata yang harus rela berada di tiga posisi lebih bawah dari pekan lalu. Ada lagi Goyang BPJS Rere Reina yang kini menempati posisi ke-7.
Hampir serupa, Imey Mey juga harus mengalami penurunan peringkat. Selain itu, 2 lagu dangdut juga tak mengalami perubahan posisi di minggu ini, yakni Terhanyut dalam Kemesraan dan Ke Emol yang kembali menduduki posisi terbuncit.

Baca Juga: Lagu Loco dan Hwa Sa 'Mamamoo' Kukuh di Posisi Puncak Chart K-Pop
Berikut adalah deretan chart musik dangdut yang telah dirangkum Okezone dari Radio Dangdut Indonesia pada Minggu, 1 Juli 2018: