Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sibuk Urus Bisnis, Alasan Jenita Janet Jarang Tampil di Layar Kaca

Revi C. Rantung , Jurnalis-Jum'at, 08 Juni 2018 |22:08 WIB
Sibuk Urus Bisnis, Alasan Jenita Janet Jarang Tampil di Layar Kaca
Jenita Janet (Foto: Instagram)
A
A
A

Meski begitu merambah usaha dalam dunia bisnis bukan kali pertama dilakukan oleh perempuan yang lahir pada 1 Juli 1987 ini. Sebelumnya pedangdut yang memiliki nama asli Jeni Juliana ini juga sempat melakoni usaha bisnis. Hanya saja, bisnis yang ditekuninya dulu tak sebesar skala yang sekarang.

"Aku sudah lama berjualan, sampai aku pernah jadi penjual sop buah, penjual kerudung, penjual baju di pinggir jalan, sudah pernah. Jadi sekarang aku sudah punya uang dari hasil bernyanyi, ya aku pakai buat bisnis itu," sambungnya.

Keputusannya untuk merambah dunia bisnis telah dipikirkannya matang-matang, sebab ini bisa menjadi bentuk perputaran uang yang efektif. Terlebih Jenita Janet tak ingin jerih payahnya yang dikumpulkan dari dunia hiburan terbuang begitu saja. Ini pun menjadi sebuah upaya investasinya untuk sekarang.

Jenita Janet dan Gaya Rambut

"Harus (diputar uangnya). Jangankan di entertaint, pekerja yang di kantoran saja kalau uangnya enggak di-invest atau ditabung, aduh habis uangnya. harus pintar cari kesempatan, peluang," tutupnya.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement