SEOUL - Kabar gembira bagi para EXO-L! Pasalnya Kai 'EXO', dikabarkan akan kembali ke layar kaca lewat serial, Miracle That We Met. Hal ini diungkapkan pihak KBS, pada Senin (26/2/2018).
Melansir Soompi, Kai dikabarkan akan beradu akting dengan aktor dan aktris senior seperti Kim Myung Min, Kim Hyun Joo, Jo Mi Ran, dan Go Chang Suk. Miracle That We Met merupakan drama fantasi tentang seorang pria yang mengalami kecelakan mobil.
Secara tiba-tiba, lelaki itu menemukan dirinya menjalani kehidupan sebagai pria lain yang memiliki nama dan umur yang sama dengannya. Kai, akan berperan sebagai Ato dalam drama tersebut.
Baca juga: Akui Punya Chemistry, Kai 'EXO' dan Kim Jin Kyung Berduet di Drama Adante