SEOUL – Film lokal kembali menguasai box office Korea, setelah minggu lalu dipimpin oleh Maze Runner: The Death Cure. Sepanjang periode 26-28 Januari 2018, Keys to the Heart sukses menembus puncak box office dengan penjualan 672.710 tiket dan pendapatan sebesar USD5,34 juta (Rp72,09 miliar).
Film arahan Choi Sung Hyun itu bercerita tentang kehidupan seorang mantan jawara tinju bernama Jo Ha (Lee Byung Hun). Ketidakberuntungan membawanya kembali ke Korea dan menjalani pekerjaan sebagai penyebar selebaran di jalanan.
Baca juga: Maze Runner Patahkan Dominasi Jumanji di Box Office Amerika
Demi mengumpulkan uang untuk kembali hidup di luar negeri, Jo Ha terpaksa hidup bersama sang ibu dan adik tirinya yang pengidap autis, Jin Tae (Park Jung Min). Tanpa disadari, kebersamaan itu membuat Jo Ha semakin dekat dengan keluarga yang telah ditinggalkannya selama ini.
Sejak tayang pada 17 Januari 2018, film yang menyajikan genre drama-komedi tersebut sudah menjual 1,97 juta tiket dengan pendapatan total sebesar USD15,21 juta (Rp205,33 miliar). Di peringkat kedua box office Korea, ada COCO yang membukukan 483.430 penonton dan pendapatan senilai USD3,68 juta (Rp49,68 miliar).