JAKARTA - Aktris Raline Shah baru-baru ini kembali membagikan bukti kedekatannya dengan personel BIGBANG yaitu Seungri. Hal itu terungkap dalam unggahan Instagram Story miliknya pada Minggu 12 November 2017.
Wanita berdarah Batak tersebut mengunggah sebuah video call miliknya bersama Seungri dengan tanda emoji panda. Member boyband asal Korea itu terlihat menyapa Raline sambil menyanyikan lagu milik Justin Bieber, What Do You Mean?.
(Baca Juga: Hindari Ghibah, Sahabat Sarankan Sunu dan Umi Pipik Buka Suara)
(Baca juga: Rayakan Ulang Tahun Ke-29, Emma Stone Tepergok Kencan dengan Pacar Baru)
"Raline! What do you mean?" sapa Seungri dengan wajah bahagia dan tingkah konyol mendekatkan wajah ke arah kamera.
Kedekatan Raline dengan member boyband pelantun Bang Bang Bang tersebut telah lama terjalin. Seperti yang terungkap di publik sejak pertemuannya dengan G-Dragon pada 2013 yang kemudian membawanya berkenalan dengan para member lainnya.
Aktris berambut panjang tersebut pun berkesempatan untuk hadir dan bertemu lebih dekat dengan para member BIGBANG lainnya dalam konser MADE Tour Live in Jakarta 2015 silam. Ia pun tak lupa mengunggah potret bersama para member dan diunggah ke dalam akun Instagram-nya saat bersama Seungri, Taeyang dan G-Dragon.
(Baca Juga: Ups, Istri Sunu Curhat di Medsos Usai Foto Mesra Suami dan Umi Pipik Tersebar)
(Baca Juga: 3 Tahun Pascahengkang, Melly Mono Masih Berada di Bawah Bayang-Bayang SHE)
Pertemanan mereka tak hanya sampai situ saja. Raline mendapat undangan khusus untuk menyaksikan aksi panggung BIGBANG dalam ajang MAMA Awards di Hong Kong pada 2016 dari Seungri. Mereka bahkan berlibur bersama di Bali dan Jepang dengan sejumlah teman beberapa waktu lalu.
(aln)