Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Keseruan Eric dan Andy 'Shinhwa' Adu Masak di 3 Meals A Day

Lidya Hidayati , Jurnalis-Kamis, 05 Oktober 2017 |21:15 WIB
Keseruan Eric dan Andy 'Shinhwa' Adu Masak di <i>3 Meals A Day</i>
Eric dan Ancy (Foto: Allkpop)
A
A
A

SEOUL – Program 3 Meals A Day berubah menjadi ajang persaingan Eric dan Andy. Di episode terbaru reality show tvN tersebut, leader dan maknae boyband lawas Shinhwa itu adu kemampuan memasak.

Dalam preview terbaru 3 Meals A Day, Eric dan Andy beradu kemampuan memasak untuk menunjukkan siapa yang lebih jago di dapur. Lee Seo Jin menjadi yang pertama memberikan ide agar dua member Shinhwa yang pintar memasak itu unjuk kebolehan.

(Baca Juga: Raih IPK 3,28, Impian Anisa Rahma dapat Cumlaude Gagal)

Dalam video berdurasi setengah menit itu, Eric dan Andy tampak duduk saling berhadapan dengan bahan masakan masing-masing.  Andy dan suami Na Hye Mi itu memperlihatkan keahlian mereka dalam memegang pisau.

Pertandingan memasak antara Andy dan Eric itu menjadi hiburan menarik bagi Lee Seo Jin, Yoon Kyun Sang, dan Minwoo ‘Shinhwa’. Dengan kocaknya, Yoon Kyun Sang menyebut persaingan Andy dan Eric layaknya seorang ibu dan bibi di dapur.

“Aku merasa seperti bibiku masuk ke dapur ibuku untuk memasak,” seloroh Yoon Kyun Sang seperti dilansir Allkpop, Kamis (5/10/2017).

Andy menjadi bintang tamu 3 Meals A Day bersama dengan Minwoo. Keduanya meramaikan program tv yang sudah memasuki season ke-4 itu sejak episode 9 minggu lalu. Kehadiran Andy dan Minwoo di rumah 3 Meals A Day sedikit berbeda dari bintang tamu lainnya musim ini.

Jika bintang tamu 3 Meals A Day umumnya akan datang pada jam makan siang, tidak demikian dengan pelantun Venus tersebut. Andy dan Minwoo tiba di rumah 3 Meals A Day ketika Lee Seo Jin, Eric, dan Yoon Kyun Sang sedang tidak di tempat.

(Baca Juga: Teuku Wisnu Tak Yakin Bisa Hadiri Pernikahan Laudya Cynthia Bella di Bandung)

Lee Seo Jin, Eric, dan Yoon Kyun Sang terkejut ketika sampai di rumah dan mendapati makanan sudah tersedia di meja makanan. Ketika Eric menebak hidangan itu disediakan oleh tamu wanita, muncullah Andy dan Minwoo yang mengejutkan ketiganya.

Hadirnya Andy di 3 Meals A Day tak ubahnya seperti mimpi yang menjadi nyata bagi Eric. Pasalnya, bintang Another Oh Hayoung itu pernah mengatakan ingin agar Andy bisa jadi bintang tamu di 3 Meals A Day sehingga ia tidak perlu memasak lagi.

(edi)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement