Media Relation RCTI, Ulul Azmi mengatakan, audisi yang digelar di Medan ini menjadi bagian dari Big Audition yang mereka gelar di 5 kota. Yakni di Yogyakarta pada (18-19 September 2017), Medan (23-24 September 2017), Surabaya (30 September-1 Oktober 2017), Bandung (7-8 Oktober 2017) dan Jakarta (14-16 Oktober 2017).
"Medan selalu melahirkan peserta-peserta terbaik di ajang Indonesian Idol sejak pertama kali digelar. Kita berharap tahun ini juga ada peserta terbaik dari sini," kata Ulul.
Selain Big Audition, lanjut Ulul, mereka juga menggelar Spesial City Audition di 13 kota. Audisi spesial itu sudah dilakukan sejak Juli lalu di Malang, Semarang, Purwokerto, Cirebon, Sukabumi, Kupang, Palembang, Padang, Manado, Makassar, Ambon, Banjarmasin dan Balikpapan.
"Spesial City Audition merupakan audisi khusus dimana para pendaftar dapat mengirimkan CD rekaman menyanyi kepada radio-radio lokal yang menjadi partner kita, untuk selanjutnya di seleksi oleh Tim Indonesian Idol,"jelasnya.
(aln)