Belum usai masalah Nafa Urbach, publik kembali digegerkan dengan munculnya akun Facebook Penggemar Kaos dalam Singlet SD dan akun Instagram SukaSinglet. Akun tersebut bahkan sempat mengunggah foto putra semata wayang Deddy Corbuzier dan Kaline Oktarani, Azkanio Nikola Corbuzier, yang tengah bermain laptop sambil mengnakan kaos dalam.
Netizen pun ramai memention presenter sekaligus mentalis tersebut, dan memberitahu bahwa sang putra kemungkinan sedang menjadi objek pelecehan dari paedofil. Namun pria 40 tahun tersebut nampak terlihat cuek, dan hanya menuliskan komentar, "Hahaha" pada kolom komentar akun tersebut.
(Baca Juga: Punya Anak Galak, Tingkat Khawatir Ayu Ting Ting soal Paedofil Berkurang)
Maraknya kasus paedofilia di Indonesia tentunya membuat masyarakat semakin was-was dengan hal tersebut. Namun lain halnya dengan Nia Ramadhani. Ia bahkan bisa dinilai cuek dan justru dengan berani mengunggah foto sang anak menggunakan pakaian yang cukup terbuka.
Hal tersebut pun diketahui terjadi beberapa hari lalu. Dalam akun Instagram pribadinya, istri dari Ardiansyah Bakrie tersebut mengunggah foto sang putri, Mikhayla Zalindra Bakrie, saat mengenakan baju model crop tee dan memperlihatkan pusar serta perutnya.