Crash punya satu lawan yang sangat berat di nominasi Best Picture Oscar kala itu, yaitu Brokeback Mountain. Film kontroversial yang berkisah tentang cinta sepasang lelaki gay ini masih mendapat komentar positif hingga kini, dan banyak pihak yang tidak rela mereka harus kalah.
Brokeback Mountain bahkan dianggap superior dibanding Crash. Sontak saja, kemenangannya disambut dengan komentar negatif para penikmat film.
Di tahun kemenangan Crash, panitia Oscar mendapat hujatan dan cercaan dari para penikmat film yang menganggap Brokeback Mountain ditolak karena membahas isu yang sangat tabu.
(FHM)