Vokalis band NOAH, Ariel, sempat mengalami hal serupa di tahun 2013. Tampil dalam sebuah konser yang berlangsung di kawasan Ancol, Jakarta Utara, pria yang kini menjadi salah satu expert dalam ajang Rising Star Indonesia itu mendapat lemparan botol minuman dari salah satu penonton. Menanggapi aksi pelemparan, Ariel hanya tersenyum sembari terus melanjutkan lagu yang ia bawakan.
4. Band pembuka Slank
Tampil di Konser 1000 Band pada 25 November 2016 lalu, aksi cantik Slank di atas panggung sempat ternoda lewat aksi pelemparan yang dilakukan oleh kelompok fans fanatik mereka, Slankers. Kala itu, band yang membuka penampilan Slank sempat dihujani dengan botol air mineral dan gelas plastik oleh para Slankers, yang sudah tidak sabar menantikan aksi band pujaan mereka.
5. Young Lex
Rapper yang lekat dengan sejumlah kontroversinya itu mendapat lemparan botol dari sekelompok pria kala dirinya tampil sebagai salah satu pengisi acara di Banten Indie Clothing pada 1 Januari 2017 lalu. Kala itu, Young Lex yang tak terima dengan perlakuan tersebut langsung menyerang balik dengan balas melempar botol sembari mengucapkan kata-kata kasar pada oknum penonton.
(aln)