Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

TOP MOVIE: #1 Robert Downey Jr Bocorkan Iron Man 4

Ady Prawira Riandi , Jurnalis-Minggu, 01 Mei 2016 |21:21 WIB
TOP MOVIE: #1 Robert Downey Jr Bocorkan Iron Man 4
Iron Man (Foto: Screen Rant)
A
A
A

LOS ANGELES – Robert Downey Jr. mengungkapkan kemungkinan pembuatan film Iron Man 4. Padahal sebelumnya ia sempat ragu produser akan kembali membuat film tentang superhero Marvel tersebut.

“Aku rasa aku dapat melakukannya (membintangi film Iron Man) sekali lagi,” ungkap pemeran Tony Stark tersebut dalam program Nightline di stasiun televisi ABC, sebagaimana dilansir EW, Kamis (28/4/2016).

Downey telah memerankan karakter Tony Stark selama hampir satu decade. Ia pertama kali muncul sebagai Iron Man pada tahun 2008. Sejauh ini tiga film Iron Man telah menghasilkan pendapatan kotor sebesar USD2,4 miliar.

Sementara itu, film terbaru Downey, yakni Captain America: Civil War sudah bisa dinikmati oleh para pencinta film di Indonesia sejak tanggal 27 April 2016. Untuk di Amerika Serikat sendiri, film arahan Anthony dan Joe Russo tersebut baru akan dirilis pada tanggal 6 Mei mendatang.

Selain menampilkan Robert Downey Jr. dan Chris Evans, Captain America: Civil War juga dibintangi oleh Scarlett Johansson, Chadwick Boseman, Elizabeth Olsen, dan bintang muda baru yang memerankan Spider-Man, Tom Holland.

(fik)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement