Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Yoo Seung Ho Ungkap 'Kisah Cinta' dengan Park Min Young

Lidya Hidayati , Jurnalis-Jum'at, 08 Januari 2016 |17:06 WIB
Yoo Seung Ho Ungkap 'Kisah Cinta' dengan Park Min Young
Yoo Seung Ho dan Park Min Young (Foto: Soompi)
A
A
A

SEOUL – Sejak Desember lalu, pecinta drama Korea disuguhi serial menarik berjudul Remember. Drama SBS ini menjadi comeback Yoo Seung Ho setelah vakum dari dunia akting selama dua tahun karena wajib militer.

Dalam sebuah wawancara khusus, Yoo Seung Ho berbagi cerita tentang Remember, termasuk adegan romantisnya dengan Park Min Young. Diakui Yoo Seung Ho, memang ada romansa cinta di Remember.

“Aku belum sempat membaca keseluruhan naskah, sehingga aku tidak terlalu yakin dengan kelanjutan adegan (romantis) kami. T api ya, akan ada romansa di antara kami. Aku juga sangat bersemangat untuk mengetahui kisah selanjutnya,” ungkap Yoo Seung Ho.

Meskipun ini adalah pertama kalinya bagi Yoo Seung Ho beradu akting dengan Park Min Young, namun aktor kelahiran 1993 tersebut mengaku nyaman bekerja dengan seniornya itu.

“Aku sebetulnya cukup pemalu, sehingga sangat gugup ketika pertama kali bertemu dengan Park Min Young. Aku terkejut dengan bagaimana cepatnya dia mendalami karakter,” ungkap Yoo Seung Ho.

Di Remember, Yoo Seung Ho berperan sebagai Jin Woo, sementara Park Min Young menjadi In Ah. Keduanya terlibat hubungan asmara di tengah usahanya mengeluarkan ayah Jin Woo dari penjara atas tuduhan pembunuhan.

Remember terus meraih rating tinggi sejak penayangannya 9 Desember 2015 lalu. Di Indonesia, publik dapat menonton Remember di One, saluran Indovision channel 164.

(fik)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement