JAKARTA - Ibunda Acha Septriasa, mama Rita, memberikan keterangan perihal putusnya hubungan cinta antara putrinya dan Irwansyah.
"Saya tahu mereka sudah putus ketika saya mengunjungi Acha di Kuala Lumpur. Dia cerita sama saya," kata Rita saat berbincang dengan okezone di kediamannya di jalan Tebet Timur Dalam VIII Q No 43, Jakarta Selatan, Jakarta, Rabu (2/7/2008) malam.
Meski Acha telah memberitahukan hal tersebut, Rita masih mengharapkan pengakuan langsung dari Irwansyah.
"Biasanya kalau ada masalah, Irwan selalu telepon saya. Tapi sampai sekarang Irwan belum menghubungi dan saya masih menunggu kabar dari Irwan," ujarnya.
Putusnya hubungan Acha-Irwan, yang sempat menjadi ikon pasangan serasi dalam pandangan publik, juga disayangkan oleh Rita.
"Sebenarnya mereka berdua sama-sama sayang. Tetapi kalau memang tidak jadi, bagi saya hanya Tuhan yang tahu," ungkapnya.
Rita menambahkan, hingga saat ini putrinya belum mendapatkan pengganti Irwansyah. Dia mengakui hal tersebut dikarenakan perlu waktu lama untuk bisa dekat dengan putrinya, bahkan mungkin hingga dua tahun ke depan.
"Proses pendekatan Irwansyah sama Acha dahulu juga tidak sebentar," ungkapnya.
(lsi)