JAKARTA - Mesa Hira membuka babak Spektakuler Show 7 Indonesian Idol Season XIII dengan penampilan enerjik membawakan lagu Nakal milik band Gigi. Dengan aransemen istimewa dari Eka Gustiwana, penampilan Mesa diganjar standing ovation dari kelima juri.
Bukan hanya kualitas vokal yang mumpuni, aksi panggung Mesa yang biasanya tampak kaku, kini begitu luwes berjingkrak ria memenuhi setiap sudut panggung. Eka Gustiwana mengaku, sudah melakukan riset kepada setiap peserta.
Hal itu dilakukannya guna menemukan aransemen yang cocok untuk masing-masing peserta. Terbukti, aransemen tersebut berhasil di penampilan perdana Indonesian Idol Season XIII, pada malam ini.
Eka Gustiwana tidak menghilangkan gaya rock yang menjadi ciri khas Mesa Hira selama ini. Dia mengawinkan genre tersebut dengan musik elektronik (EDM) yang menjadi spesialisasi Eka.
Para judges terlihat tenggelam dengan penampilan Mesa. Bahkan, Anang menyebut aksi panggung tersebut sebagai penampilan terbaik Mesa Hira sepanjang perjalanannya di Indonesian Idol Season XIII.