Musisi Inspirasi
Axelo sangat mengidolakan Bruno Mars, penyanyi internasional asal Amerika Serikat, yang menjadi salah satu inspirasinya dalam bermusik. Gaya musik dan penampilan Bruno Mars yang khas memotivasi Axelo untuk terus mengembangkan karier musiknya.
Selain Bruno Mars, Axelo juga mengagumi Glenn Fredly, salah satu penyanyi ternama Indonesia. Lagu-lagu indah milik Glenn Fredly telah meninggalkan kesan mendalam di hati Axelo, semakin membangkitkan semangatnya untuk terus berkarya dan menyajikan musik yang memikat.
Hobi
Sejak kecil, Axelo sudah menumbuhkan kecintaan pada dunia bernyanyi, yang didukung penuh oleh orangtuanya. Dia juga sempat mengikuti les vokal untuk melatih kemampuan suaranya agar semakin matang.
Meski masih muda, Axelo tak ragu untuk menunjukkan kualitas vokalnya yang khas dengan sering bernyanyi di berbagai tempat. Hal ini semakin mengasah keterampilannya, menjadikannya siap untuk terus berkarya di industri musik.
Motto
Sukses itu bukan kewajiban, tapi perjalanan. Jadi, harus dinikmati.
Sosial Media
Intagram: @axelnbbn_
TikTok: axelnbbn_
(tty)