JAKARTA - Deretan drama Korea yang tayang di Oktober 2023. Beberapa dari drama ini mengusung genre thriller-kriminal, sementara lainnya komedi romantis. Lalu drama Korea mana yang paling kamu tunggu?
Berikut delapan drama Korea yang tayang di Oktober 2023 seperti dikutip dari berbagai sumber, pada Sabtu (23/9/2023).
1.The Deal
The Deal merupakan drama thriller-kriminal yang diadaptasi dari webtoon populer berjudul serupa karya Woonam 20. Kisahnya tentang dua orang yang menculik temannya sendiri demi uang tebusan KRW10 miliar (Rp114,9 miliar).
Aktor: Yoo Seung Ho, Kim Dong Hwi, dan Yoo Su Bin.
Jadwal Tayang: 6 Oktober 2023 di Wavve
2.Strong Girl Nam Soon
Drama Strong Girl Nam Soon merupakan spin-off dari serial Strong Girl Bong Soon yang tayang, pada 2017. Kisahnya tentang Nam Soon, yang hilang di Mongolia saat masih kanak-kanak. Setelah dewasa, dia kembali ke Korea untuk mencari orangtuanya.
Aktor: Lee Yoo Mi, Ong Seong Wu, Kim Jung Eun
Jadwal Tayang: 7 Oktober 2023 di JTBC
3.A Good Day To Be A Dog
Drama Korea yang tayang di Oktober 2023 selanjutnya adalah A Good Day To Be A Dog. Drama adaptasi webtoon populer karya Lee Hye ini berkisah tentang seorang guru perempuan yang berubah menjadi anjing ketika berciuman.
Aktor: Cha Eun Woo, Park Gyu Young, Lee Hyun Woo
Jadwal Tayang: 11 Oktober 2023 di MBC