Gugat Gaga Muhammad, Laura Anna: Aku Cuma Mau Keadilan

Melati Septyana Pratiwi, Jurnalis
Jum'at 03 Desember 2021 13:36 WIB
Laura Anna. (Foto: Instagram/@edlnlaura)
Share :

JAKARTA - Setelah 2 tahun, selebgram Laura Anna akhirnya menggugat sang mantan kekasih, Gaga Muhammad, atas kecelakaan yang membuatnya mengalami cedera saraf tulang belakang alias spinal cord injury

Gaga, yang juga mantan kekasih selebgram Awkarin itu, diduga dalam keadaan mabuk saat berkendara. Kasus itu kini tengah bergulir dan dia sudah melewati sidang perdana di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, pada 2 Desember 2021.

 

Dalam momen itu, dia diketahui tidak sendirian. Banyak sahabat yang mendampingi dan memberikan dukungan kepadanya selama sidang. Beberapa di antaranya, Dara Arafah, Keanu, dan Marshel Widianto. 

Terharu dengan ketulusan para sahabat, Laura Anna kemudian mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua orang yang selalu menguatkannya. “Banyak terima kasih. Aku enggak mungkin sekuat dan sesabar ini tanpa mereka semua,” ujarnya pada 2 Desember 2021.

Laura berjanji tidak akan menangis, karena tak ingin menunjukkan rasa sedihnya di hadapan para sahabat yang telah mendukungnya. Ia hanya berharap keadilan akan datang padanya melalui gugatan tersebut.

Baca juga: Laura Anna Gugat Gaga Muhammad, Raffi Ahmad hingga Atta Halilintar Beri Dukungan

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya