Marcello Tahitoe Isi Konser Virtual Dewa 19, Ahmad Dhani: Dia Segera Menikah

Nandha Aprilia, Jurnalis
Minggu 19 September 2021 23:01 WIB
Dewa 19 ft Ello (Foto: RCTI+)
Share :

JAKARTA - Musisi Tanah Air, Marcello Tahitoe atau yang akrab disapa dengan sebutan Ello, turut hadir meramaikan acara Konser Virtual Dewa 19 episode ke-4 yang tayang pada Minggu (19/9/2021). Ello menjadi musisi kedua yang duet dengan Dewa 19 setelah Isa Raja.

"Tadi adalah salah satu penampilan yang kita saksikan, Isa Raja. Kita akan terus berkolaborasi dengan musisi keren di Indonesia nggak kalah ganteng dan nggak kalah seru, Marcello Tahitoe," ujar Ahmad Dhani menyambut Marcello Tahitoe dikutip dari Konser Virtual Dewa 19.

Baca Juga:

Ello Ajak Nikah Cindy Maria di Hari Ulang Tahun, So Sweet

Saksikan Konser Virtual Dewa 19 Malam Ini, Ada Once Mekel hingga Marcello Tahitoe

Pada kesempatan itu, ditengah perbincangan seketika Ahmad Dhani tampak menyinggung perihal Ello yang akan segera melepas masa lajangnya.

"Bala dewa-bala dewa mohon doa restunya ya, Marcello Tahitoe akan segera melepas masa lajangnya," ujar Ahmad Dhani.

"Dan akan segera beranak pinak. Karena penting itu," tambahnya.

Lantas, ayah Al El Dul itu juga menyinggung nama Minggus Tahitoe yang diketahui sebagai salah satu musisi itu bahwa dengan cepat nya Ello menikah, maka dia akan segera menimang cucu.

"Om Minggus Tahitoe akan segera miliki cucu, semoga segera (menikah)," tuturnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya