JAKARTA - Komika Reza Pardede alias Coki Pardede ternyata mengonsumsi narkoba jenis sabu dengan metode yang berbeda. Bukan dengan cara dibakar atau diisap, dia menggunakan metode suntik.
Bukan di anggota tubuh biasa, Coki mengaku menyuntikkan sabunya melalui dubur. Berdasarkan keterangan Kasat Narkoba Polres Tangerang Kota, Pratomo Widodo, Coki merasakan sensasi berbeda.
Baca Juga:
Alasan Coki Pardede Konsumsi Sabu
Kata Kiky Saputri Usai Coki Pardede Tertangkap Narkoba
"Dia merasa kenikmatan yang berbeda. Kan dia juga sudah merasakan yang dibakar kemudian disuntik. Kenikmatan nya lebih nendang," kata Pratomo di Polres Metro Tangerang Kota, Jumat (3/9/2021).