Shinta berterima kasih atas perhatian dan doa yang diberikan publik kepada suaminya. Dia memastikan, kondisi sang suami sudah lebih baik meski masih harus menjalani perawatan medis di salah satu rumah sakit di kawasan Kerinci, Riau.
“Jazzakumullah khayran atas perhatian dan kasih sayangnya buat kami. Semoga Allah memberikan sehat, taat, dan selalu dalam lindungan Allah SWT buat kita semua,” ujarnya di pengujung unggahan istri Ustadz Zacky Mirza tersebut.*
Baca juga: Kondisi Ustadz Zacky Mirza Membaik Usai Pingsan saat Ceramah
(SIS)