JAKARTA - Pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora tampaknya tengah dimabuk asmara. Bahkan keduanya santer dikabarkan akan menikah.
Kendati masih belum pasti kapan keduanya menikah, Billar mengaku sudah mengungkapkan keseriusannya kepada ayah Lesti, Endang Mulyana sejak awal.
Baca Juga:
6 Baju Gamis Modern ala Seleb, dari Lesti Kejora hingga Shireen Sungkar
Lesti Andriani dan Rizky Billar Dikabarkan Akan Menikah Usai Lebaran
"Saat itu gue bilang, biar bapaknya juga enggak khawatir, 'pak saya bukan cuma pengen deket sebagai teman sama dede (Lesti), saya pengen Insya Allah kalau ada jalannya pengen serius sama dede.' Tapi kan saat itu baru penjajakan karena baru kenal 1 bulan," papar Billar seperti dikutip dari channel Boy William, Kamis (25/2/2021).