Unggahan duka Krisdayanti dan Cathy Sharon itu dikomentari sesama rekan artis dan netizen. Pedangdut Iis Dahlia menuliskan, “Alfatihah untuk semua penumpang dan awak cabin yang bertugas. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.”
Berdasarkan rilis Setkab.go.id, pesawat Sriwijaya Air take off dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Pontianak, pada 9 Desember 2021, pukul 14.36 WIB. Semenit kemudian, pesawat yang berada di ketinggian 1.700 kaki melakukan kontak dengan Jakarta Approach.
Pesawat kemudian diizinkan naik ke ketinggian 29.000 kaki dengan mengikuti Standard Instrument Departure. Namun pesawat sempat berbelok misterius alias melenceng dari arah seharusnya, hingga akhirnya hilang dari radar.
Berdasarkan data manifest, pesawat Sriwijaya Air SJ-182 mengangkut 53 orang dewasa, lima anak, dan seorang bayi.*
Baca juga: Tinggalkan JYP, Bagaimana Masa Depan Member GOT7?
(SIS)