JAKARTA - Lagu milik mendiang Utha Likumahuwa berjudul Sesaat Kau Hadir dikemas ulang. Aransemen berbeda dihadirkan dengan nuansa yang lebih modern dan milenial.
Karya pop klasik Utha Likumahuwa, Sesaat Kau Hadir kini hadir dengan nuansa remix. Musisi bernama CVX mengemas ulang lagu terkenal tersebut dengan nuansa modern namun menghadirkan konsep retrofuturistik.
Ikki Witjaksono adalah sosok di balik CVX yang bertanggung jawab meremix “Sesaat Kau Hadir”. Nuansa 1980-an yang kental; berbasis elektronik, dengan corak new wave/retrowave kuat tak hilang dalam Sesaat Kau Hadir yang tampil lebih modern.
Baca Juga:
Pindah Agama, Dena Rachman Menangis saat Pergi ke Gereja