JAKARTA - Nathalie Holscher mengunggah foto bersama keluarga barunya usai menikah dengan Sule. Perempuan 27 tahun ini pun resmi menjadi ibu sambung dari empat buah hati sang komedian, Rizky, Putri, Rizwan, dan Ferdinan.
Potret keluarga bahagia ini dibagikan Nathalie di Instagram pribadinya. Raut bahagia terpancar di wajahnya bersama suami dan keempat anak sambungnya.
Nathalie kemudian melengkapi foto tersebut dengan keterangan. Ia mengungkapkan kebahagiaannya setelah dipersunting Sule dan menjadi bagian dari keluarganya.
Baca juga: Sule Inginkan 2 Anak dari Pernikahan dengan Nathalie Holscher