Resmi Damai, Syifa Hadju Cabut Laporan Kasus Ancaman Pembunuhan

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Jum'at 06 Maret 2020 18:55 WIB
Syifa Hadju (Foto: Instagram Syifa Hadju)
Share :

TANGSEL - Kesepakatan damai Syifa Hadju dengan fans yang mengirim ancaman pembunuhan berujung pada pencabutan laporan. Hal itu Syifa sampaikan usai bertemu pelaku berinisial HA dan orang tuanya di Mapolres Tangerang Selatan, Jumat (6/3/2020).

“Iya, mencabut laporan,” ujar sang aktris di kawasan Tangerang Selatan, Banten.

Baca Juga:

Penggemar yang Ancam Bunuh Syifa Hadju Kapok Main Medsos

Alasan Syifa Hadju Pilih Berdamai dengan Pelaku Pengancaman


Namun mengenai kapan pelaku dibebaskan, polisi untuk saat ini belum bisa memastikan.

“Ada beberapa proses yang harus kita lalui. Mungkin ada administrasi yang harus dipenuhi dan tentunya itu harus berproses,” tutur Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Muharram Wibisono.

“Ke depan kita juga tak langsung melakukan penghentian, tapi juga harus memenuhi administrasi tersebut,” pungkasnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya