Kaleidoskop 2019: Musisi Indie Kini Tak Lagi Tersisih

Lintang Tribuana, Jurnalis
Rabu 25 Desember 2019 13:27 WIB
Boyband EXO
Share :

Sosok mereka yang tengah naik daun di kalangan milenial mampu meredam dominasi musisi internasional. “Pasar musik Indonesia makin kelihatan memberi tempat, perhatian lebih pada lokal. (Musisi) indie terangkat naik dan cukup mengerem dominasi musisi-musisi luar (yang konser) di sini,” kata Gideon.

Gideon berharap apresiasi terhadap musisi lokal itu tetap berlanjut pada 2020. Pria yang akrab disapa Dion itu ingin mereka dan segala karyanya bisa merajai negerinya sendiri bahkan mampu menembus pasar Internasional.

 

Baca juga: Deretan Vlog Sensasional Deddy Corbuzier dan Nikita Mirzani

Sementara itu, Gideon menyoroti banyaknya musisi asal Korea Selatan yang menyelenggarakan konser di dalam negeri sepanjang tahun 2019 ini. Menurutnya, serbuan girlband dan boyband tersebut cukup mendulang simpati publik, mengingat basis penggemar KPop di Indonesia sangat besar.

Meski demikian, pria yang hobi fotografi ini menilai serbuan konser artis mancanegara tidak terlalu berpengaruh dengan eksistensi musisi lokal. Pasalnya, baik artis mancanegara maupun lokal sudah punya pasarnya masing-masing.

(kem)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya