Jane Shalimar: Vanessa Angel Bersumpah Tak Terima Uang Rp80 Juta

Rena Pangesti, Jurnalis
Rabu 09 Januari 2019 08:01 WIB
Jane Shalimar (Foto: Ady/Okezone)
Share :

“Ungkapan Rp80 juta itu tarif yang waw. Saya tanya ke Echa (Vanessa) pelan–pelan, ‘Ada enggak (uang) kamu terima?’ Dia jawab, ‘Saya bersedia sumpah (demi) apapun tidak menerima sepeserpun'. Setelah itu dia menangis. Jadi memang harus pelan–pelan,” kata Jane seperti dikutip dari tayangan Special Report dari iNews, pada Selasa (8/1/2019).

Hal lain yang menjadi fokus atas kasus ini adalah sosok muncikari bernama Siska dan pria yang diduga tengah bersama Vanessa saat digrebek polisi. Sayang untuk kedua hal tersebut, Jane mengaku, belum berani menanyakannya kepada Vanessa.

“Untuk Siska, Echa kenal dia sebagai teman. Dia enggak tahu kalau Siska itu muncikari. Tapi pria yang disebut–sebut (sebagai pemakai jasa) itu saya belum berani tanya ke dia. Untuk mengulik ini dan itu dari Vanessa saat ini memang harus pelan-pelan,” imbuhnya.

Sebagai sahabat sekaligus kakak, Jane Shalimar pun berusaha menguatkan Vanessa Angel. Bagi Jane, entah sahabatnya itu benar atau salah, dukungan akan selalu diberikannya untuk Vanessa.

“Saya hanya bilang sama dia, kamu sudah dewasa. Apapun yang kamu lakukan, itu urusan kamu dan Tuhan. Mudah-mudahan atas masalah ini, bisa membuat kamu jauh lebih baik. Aku akan ada disamping kamu." (edh)

(SIS)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya