JAKARTA - Dunia hiburan Tanah Air kembali diterpa kabar tak sedap, dimana aktor senior Torro Margens tutup usia pada Jumat (4/1/2019) dini hari pagi. Torro Margens meninggal dunia di Rumah Sakit Sukabumi dan sang anak, Toma Margens yang memberitahukannya lewat Instagram pribadinya.
Kendati demikian, sang anak, Toma Margens menyebut bila sang ayah merupakan sosok yang kuat. Bahkan Torro Margens hanya masuk rumah sakit satu kali sebelum meninggal dunia.
"Enggak ada (keluhan), seumur hidupnya baru pertama kali masuk rumah sakit itu doang. Enggak pernah dari dulu, kuat banget dia," kata Toma Margens melalui sambungan telepon pada Jumat (4/1/2018).
Baca juga: Torro Margens Sempat Pamer Sinetron Baru sebelum Mengembuskan Napas Terakhir